Ramadhan 1443 H, PWI & IKWI Pusat Berbagi Dalam Harmoni

Blog Single

JAKARTA, eljabar.com — Menyambut Ramadhan 1443 Hijriah, PWI Pusat dan Pengurus Pusat IKWI beri santunan kepada ratusan anak yatim dan dhuafa. Kegiatan Harmoni Ramadhan yang berlangsung Kamis, 21 April 2022 ini, mengusung tema Memperkuat Silaturahmi dan Mengendalikan Cinta Dunia.

Kegiatan untuk mengisi bulan suci Ramadhan ini dilakukan secara hybrid dari Gedung Dewan Pers, Jl. Kebun Sirih Jakarta, dan diikuti ratusan anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) seluruh Indonesia melalu virtual zoom.

Acara diisi dengan Webinar Tausiah Ramadhan oleh dr. Aisah Dahlan yang membahas Indahnya Berkomunikasi Saat Berpuasa. Juga pembagian santunan sebanyak 400 paket sembako dan perlengkapan sholat kepada yatim dan kaum dhuafa, keluarga pers khususnya PWI, dan masyarakat umum. Juga silaturahmi buka puasa bersama PWI-IKWI.

Berita Terkait: